PenulisKreatif.com – Merintis Usaha Sosial Media Management. Social media saat ini seakan sudah menjadi kebtutuhan pokok bagi setiap orang. Buktinya banyak orang yang “tidak tahan” untuk melihat hp nya karena igin mengetahui apa saja yang ada di akun media soialnya. Berbanding lurus dengan semakin tingginya ketergantungan orang pada sosial media, maka upaya untuk menjual barang dan jasa di social media sangatlah besar tingkat konversinya. Di lain sisi ini adalah peluang bagi mereka yang menyediakan jasa management social media, baik untuk pribadi maupun perusahaan.
Makin Berkembangnya Usaha Kreatif
Makin tahun usaha kreatif makin berkembang. Kebutuhan masyarakat akan konten kreatif sangat tinggi. Ini tentu disebabkan oleh makin tingginya minat setiap orang dengan konten yang kreatif dalam penyampaian pesan.
Yang lebih kreatif biasanya akan mendapatkan like, komen (komentar) dan share yang lebih banyak dari yang lainnya yang sejenis. Karena itulah karena ketertarikan audiens pengguna sosial media ini pada konten yang kreatif, maka makin banyak jasa sosial media management.
Apa itu jasa sosial media management?
Jasa sosial media management adalah jasa managemen sosial media milik klien yang dilakukan oleh meraka yang ahli menghasilkan konten kreatif. Jadi tim kreatif yang biasanya menghasilkan konten untuk sosial media dalam bentuk tulisan, gambar dan video ini akan mendapatkan imbalan setiap kali menyelaikan kontrak kerjasamanya dengan klien.
Dengan adanya kerjasama ini tentu penyedia jasa sebagai admin yang bebas mem-posting bahkan juga sampai komentar setiap kali ada pesan yang masuk dari pengujung sosial media klien.
Ada pun bentuk kerjasama jasa / Usaha Sosial Media Management bermacam-macam:
- Hanya membuatkan konten
- Membuat konten plus posting
- Buat konten, posting dan menjawab komentar
- Buat konten, posting, menjawab komentar sekaligus menambah follower
Tentu semakin lengkap paket kerja samanya semakin tinggi juga fee yang ditawarkan kepada klien.
Dengan makin banyaknya permintaan pasar akan jasa sosial media management ini semakin banyak pula penyedia jasanya yang menawarkan biaya yang beragam.
Bagaimana cara Merintis Usaha Sosial Media Management?
Cara merintis Usaha Sosial Media Management adalah dengan memiliki kemampuan menghasilkan konten postingan yang menarik, baik dari segi tulisan (copywriting), gambar atau video. Tapi ini tentunya dengan menyesuaikan apa yang dibutuhkan setiap klien.
Awal membuka Usaha Sosial Media Management bisa dengan membuat setiap konoten sendiri. Harga yang ditawarkan bisa dibawah standar pasar jika kita sendiri kurang puas dengan kualitas setiap konten ynag kita hasilkan.
Dengan berjalannya waktu, karena sudah terbiasa membuat konten, pastinya hasil semakin baik, saat itulah kita bisa menaikkan harga. Jika pada saat tertentu klien bertambah banyak, maka jangan pernah ragu untuk mencari karyawan untuk membantu mengerjakan semua job dari klien.
Bagaimana Cara Menari Karyawan untuk Jasa / Usaha Sosial Media Management ?
Untuk mencari karyawan ada dua opsi:
Pertama, yang sudah ahli. Dengan mempunyai karyawan yang sudah ahli kita tidak perlu banyak turun untuk mengajari dan memmmberikan arahan. Tapi biasanya yang ahli juga pasang harga. Jadi untuk hal ini memang harus dipersiapkan dengan matang menyesuaikan dengan kemampuan.
Kedua, yang belum ahli. Dengan menarik karyawan yang belum ahli tentu keuntungannya adalah biayanya relatif lebih murah, tai diawal kita harus dengan sabar memberi arahan kepada karyawan.
Dua opsi tersebut bisa juga dilakukan dua-duanya; menari yang sudah dan belum ahli dengan melimpahkan tugas untuk mengajari karyawan yang belum ahli ini kepada yang sudah ahli untuk belajar.
Bagaimana Tips Merintis Usaha Sosial Media Management?
Tips merintis Usaha Sosial Media Management adalah dengan kita sering membagikan hasil karya kita kepada calon klien. Calon klien ini bisa dimulai dari lingkungan yang terdekat, misalnya kerabat, teman hingga teman yang hanya kenal di dunia maya melalui social media.
Dengan kita sering share hasil desain konten dalam postingan, pasti ada orang yang tertarik untuk membuat konten yang sejenis itu untuk berbagai kepentingan pribadi atau usahanya.
Begitu juga saat Usaha Sosial Media Management sudah berjalan, tetap lah untuk menjaga branding yang ada pada usaha kita dengan menghasilkan konten-konten yang berkualitas yang tentunya akan semakin digandrungi oleh klien dan alon klien.